Mahasiswa Fakultas Pertanian Unsyiah dan Abulyatama Aceh yang saat ini sedang melaksanakan KKN Tematik di Gampong Lam Bheu memberikan pelatihan membuat sirup herbal kepada Pengurus TP PKK Gampong Lam Bheu (10/8/23)
Pelatihan yang dilaksanakan di halaman kantor Keuchik Gampong Lam Bheu diikuti 50 Ibu-Ibu yang berasal dari ke 5 Dusun dalam wilayah Gampong Lam Bheu.

Kegiatan Pelatihan dibuka oleh Keuchik Gampong Lam Bheu drh. Syahrul HM dan turut didampingi Ketua Pengurus PKK Gampong Lam Bheu Ibu Aida Fitrina.
Dalam sambutannya Keuchik mengapresiasi pelatihan yang diinisiasi Mahasiswa ini sehingga dapat bermanfaat langsung kepada Ibu-Ibu. “Mari kita ikuti pelatihan ini dengan serius dan mudah-mudahan ilmunya dapat terserap dan nantinya bisa dipraktekkan di rumah masing-masing” ungkapnya.
Keuchik Lam Bheu mengharapkan hasil dari pelatihan ini, ada Ibu-Ibu yang serius untuk mengembangkan bisnis Sirup Herbal dan selanjutnya dilakukan Pembinaan oleh Gampong melalui program pengembangan usaha mikro.
Berliana, salah satu mahasiswa yang bertindak sebagai pelatih, menjelaskan bahan dan cara pembuatan Sirup Herbal serta peralatan yang dibutuhkan. “Bahan dan peralatannya sederhana Ibu-Ibu, mudah ditemukan di Pasar dan sering digunakan pada bumbu masak seperti jahe, kunyit, kayu manis, kulit secang dan lada hitam” ujarnya.
Ibu Rohani, salah satu peserta dari Dusun Perumnas Utara mengungkapkan bahwa sangat antusias mengikuti pelatihan ini dan berniat mengembangkannya kedepan “saya sangat senang dengan pelatihan ini dan kalau bisa dibuat modulnya dan dibagi kepada kami” ungkapnya.